DPM Fatek Unpatti Luncurkan Buku Antologi Puisi


Dewan Perwakilan Mahasiswa Fakultas Teknik meluncurkan buku antologi puisi dengan judul Sendu di Ruang Rindu

Para penulis yang tergabung dalam penulisan buku tersebut yakni: Nizam Yasin, Imran Tombalisa, Rosmasari Hehalatu, Gibran F. Latuconsina, Vika Pratama, Alvaro Tipawael, Hendra Wattimena - Guepedia

Puisi-puisi dalam buku ini merupakan puisi yang berisi kritik sosial terhadap ketimpangan yang terjadi di tengah kehidupan masyarakat.

Buku antologi puisi ini adalah kolaborasi Komisi II DPMF, UKM Seni dan para penyair yang ada di Fakultas Teknik, Universitas Pattimura, Ambon. Buku ini merupakan inisiatif DPMF dalam upaya mengembangkan minat dan bakat mahasiswa di bidang sastra agar bisa dikenal luas oleh publik.

Puisi-puisi dalam buku ini merupakan puisi yang berisi kritik sosial terhadap ketimpangan yang terjadi di tengah kehidupan masyarakat terutama di Provinsi Maluku. Selain itu, berisi ungkapan hati para penyair dan juga harapan.

Melalui buku ini para penulis ingin menyuarakan berbagai pesan terkait persoalan sosial, ekonomi, politik dan budaya di Provinsi Maluku. 

Posting Komentar untuk "DPM Fatek Unpatti Luncurkan Buku Antologi Puisi"